Kamis, 09 Mei 2013

Tiwul yang Terlupakan




Pada tau gak nih sama makanan yang bernama "Tiwul"
Pasti ada yang masih aneh ya denger nama makanan satu ini
Kasian si Tiwul ini.. udah mulai terlupakan seiring perkembangan jaman.. ckckc :D

Yaudah.. nih aku kasih tau..
Tiwul itu makanan berbahan dasar singkong..
rasanya manis dan legit loh,,
karena kandungan energi yang ada di singkong lumayan tinggi, jadi kalo kalian bosen tuh buat makan nasi
kalian bisa jadiin si Tiwul ini sebagai alternatif pilihan menu makan kalian..
itung-itung sekalian bantuin pemerintah buat program pembatasan konsumsi nasi dengan diversifikasi makanan tentunya..

Tiwul ini adalah panganan khas pegunungan Kidul terutama di daerah Pacitan, Wonogiri, dan Gunung Kidul, Yogyakarta. Konon, tiwul pernah digunakan untuk makanan pokok sebagian penduduk Indonesia pada masa penjajahan Jepang. Beberapa daerah di Pulau Jawa memiliki kondisi tanah yang kurang subur dan cenderung kering. Akibat kondisi tersebut membuat hanya singkonglah yang berhasil ditanam. Karena itulah kemudian masyarakat zaman itu mengolahnya menjadi tiwul yang dijadikan panganan pengganti nasi. 

Penduduk Pegunungan Kidul, Pacitan, Wonogiri, dan Gunung Kidul mengonsumsi jenis makanan ini sehari-hari. Sebagai makanan pokok, kandungan kalorinya lebih rendah daripada beras namun cukup sebagai bahan makanan pengganti beras. Tiwul dipercaya dapat mencegah penyakit maag. 

Cara membuat tiwul gak susah amat kok, nih ikutin yaa :


  • pertama-tama singkong dikupas dan dibersihkan
  • lalu dijemur hingga kering. Inilah yang disebut dengan gaplek
  • Gaplek ditumbuk hingga halus, diberi sedikit air
  • dikukus hingga berwarna kecoklatan dan teksturnya serupa dengan nasi. 
  • bisa di beri tambahan gula merah, daun pandan, dan kelapa parut sehingga rasanya manis, gurih. 
  • Santap deeh
Makanan dari Gunung Kidul ini berwarna kecokelatan dengan rasa manis dan bertekstur legit serta beraroma harum. Taburan kelapanya juga menambah cita rasa gurih. 


Catatan nih :
Sebaiknya lebih berhati-hati dalam mengolah jenis makanan yang satu ini. 
Sebab, jika saat proses penjemuran singkong tidak benar-benar kering, akan beresiko tumbuhnya jamur Aspergilus Flavus yang bisa menyebabkan keracunan bahkan bisa menyebabkan kematian. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar